Sekarang, Aku Jadi Lebih Brani Ngomong Inggris - Pudji Lestari (Jakarta)
Banyak sekali moment – moment yang tidak terlupakan selama saya belajar di Mr.Bob. Mulai dari pertama datang kesini saya, kemudian b...
http://mrbobkampunginggris.blogspot.com/2015/05/udah-brani-ngomong-bahasa-inggris-pudji.html
Banyak sekali moment – moment
yang tidak terlupakan selama saya belajar di Mr.Bob. Mulai dari pertama datang kesini
saya, kemudian bertemu dan berkenalan dengan teman – teman di Camp 7 yang berasal dari
berbagai daerah dari sabang sampai merauke ada disini. Dan mereka sangat asyik
dan bersahabat .
NOTE : Tulisan tangan asli dari cerita ini kita taruh di paling bawah yak ^_^
NOTE : Tulisan tangan asli dari cerita ini kita taruh di paling bawah yak ^_^
Setelah mulai masuk kelas di Mr.Bob, saya merasakan proses pembelajaran di Mr.Bob yang sangat SERU & MENYENANGKAN. Tutor – tutor yang baik, seru dan asik membuat pelajarannya lebih mudah ditangkap.. ^_^
Banyak vocab – vocab yang diberikan saat morning club maupun kelas tic talk. Pengetahuan baru juga saya dapat di kelas pronun 1/2. Disini saya baru tahu ternyata selama ini banyak cara pengucapan yang kata – kata dalam bahasa inggris saya masih salah. Misalnya “examination” seharusnya dibaca /ig,zaemi’nezn/. Banyak ilmu tentang grammar juga yang saya dapat di kelas 3GP . cara tutor dalam menerangkan grammar nya mudah untuk saya mengerti.
Program di camp MR.BOB yang mengharuskan ngomong inggris tiap hari (English Area) dan dikelas speak up 1 yang sering sekali mengharuskan saya untuk bicara dengan bahasa inggris, membuat saya lama kelamaan mulai berani berbicara dengan bahasa inggris walaupun masih terbatah – batah..^_^
Walaupun selama belajar disini, saya paling sering kena bedak di kelas atau saat night club dicamp. Tapi itu justru menjadi pengalaman seru dan ga terlupakan.
...
Story by : Puji Lestari | Jakarta | Path : Pudzi Khansa Saniyah | Email : pudzkhansasaniyah@gmail.com